Senin, 28 Januari 2013

Ekotisme Pantai Wakkae Bikin Pengunjung Terpikat


Wisata pantai Wakkae, kabupaten Pinrang Sulawesi selatan punya pesona tersendiri. Selain udara pantainya yang sejuk, deburan ombak yang bersahabat namun menantang untuk ditaklukkan, membuat pengunjung wisata pantai andalan kabupaten Pinrang ini dijamin bisa membuat anda betah tinggal berlama-lama. Ratusan warga yang menawarkan aneka ikan bakar segar dan buah kelapa manis lengkap dengan tawaran gazebo secara gratis yang siap anda manfaatkan di sepanjang pantai untuk beristirahat bersama keluarga atau pasangan anda, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan pantai Wakkae.
Eksotisme pantai Wakkae yang membuat pengunjung jatuh hati tak diragukan lagi. Deburan ombak yang terkenal cukup bersahabat sepanjang 2 kilometer lebih di pantai Wakkae kabupaten Pinrang ini menjadi daya tarik tersendiri dibanding objek wisata pantai lainnya di tanah air. Bermain-main di sepanjang pantai bersama keluarga atau pasangan anda sambil menantang deburan ombak djamin bisa membuat anda betah tinggal berjam-jam di tempat ini. Bagi wisatawan yang tak bisa berenang tak perlu khawatir terseret gelombang, sebab di lokasi ini sejumlah petugas pantai siap membantu anda..

Keindahan pantai dan kesejukan udara pantai Wakkae membuat para wisatawan local Pinrang maupun dari luar daerah yang pernah pengunjung ke lokasi langsung terpesona. Tak heran jika objek wisata yang baru beberapa tahun terpublikasi ini makin jadi salah satu referensi warga untuk berwsiata bersama keluarga atau pasnagan mereka. Pantai Wakkae yang hanya berjarak sekitar 10 kilometer ini dari kota Pinrang menjadikan objek wisata pantai ini hamper tiap hari terutama pada hari libur amkin disesaki pengunjung.

Hasnah, salah satu pengunjung menjadikan wiasata pantai wakkae sebagai salah satu referensi objek wisata yang kerap dikunjungi terutama pada hari libur atau libur lebaran bersama keluarga dan anak-anaknya. Hasnah mengaku jatuh hati dnegan pantai Wakkae. keindahan dan kesejukan pantainya, serta deburan ombaknya yang bersahabat diakui hasnah sebagai salah satu wahana yang membuat keluraganya tertarik datang berkali-kali ke temat ini.

Bagi anda yang ingin berselancar sambil menggunakan pelampung tak perlu ragu, Puluhan warga di lokasi ini menjajakan ban bekas yang bisa anda sewa. Dengan kocek Rp 5000 anda sudah bisa menggunakan ban bekas hingga sepanjang hari berenang di pantai ini.

Lelah berselancar di tengah hempasan gelombang para pengunjung bisa beristirahat di sepanjang pantai sambil bermain gundukan pasir. Bertandang ke objek wisata bahari yang asri dan alami ini dijamin bisa membuat kwalitas hubungan keluarga atau pasangan anda menjadi lebih berkesan.

Pengunjung yang lapar atau haus setelah puas berselancar di tengah gelombang atau bermain gunugan pasir seharian di sepanjang pantai tak perlu repot membawa bekal makanan atau minuman ke lokasi ini. Ratusan warga di sepanjang pantai menawarkan aneka ikan bakar segar yang bisa anda pilih, lengkap dengan nasi dan lauknya.. Ikan-ikan segar yang baru ditangkap para nelayan juga bisa juga anda bakar sendiri untuk menambah kesan liburan anda ke lokasi ini.

Untuk melengkapi suasana liburan anda agar semakin berkesan, ratusan gaseo di sepanjang pantai Wakkae bisa anda manfaatkan secara gratis untuk bersantai sambil menikmati pesanan ikan bakar atau menikmati air kelapa segar bersama keluarga atau pasangan anda.

Tak hanya itu di lokasi wisata ini anda juga bisa menikamti kelapa muda segar yang baru dipetik dari pohonnya. Harga karcis masuk yang hanya Rp 2000 perorang lengkap dengan lokasi parkir yang bisa anda pilih dimana saja, membuat ombjek wisata ini tidak hanya menawarkan pesona pantainya yang asri dan indah semata, tapi juga biayanya dijamin murah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar