Rabu, 04 Juli 2012

Sandeq Kebangkaan Mandar Wakili Asia di Festival Maritim Internasional di Prancis


Festival Maritim Internasional. Tiga perahu Sandeq tradisional kebanggaan suku Mandar yang tetap terjaga keasliannya terpilih mewakili Indonesia dan Asia di festival Maritim Internasional di Prancis mulai 13 – 19 Juli mendatang. 24 crew nelayan malam ini mengikuti ritual pelepasan peserta festival Maritim. Sedang Tiga perahu sandeq tanpa mesin telah dikiriam lebih dahulu ke Prancis.

Proses pelepasan puluhan peserta yang mayoritas nelayan yang akan berlaga di festival maritim internasional di Prancis mulai 13 hinga 19 Juli mendatang ini berlangsung khisdmat. Ritual Makkuliwa ini dimaksudkan sebagai simbol penyatuan alam dan manusia agar setiap aktifitasnya mendapat Ridha dan diberi keselamatan.

Rombongan peserta yang akan membawa nama harum Sulbar dan Indonesia di dunia internasional ini dilepas langsung oleh kepala dinas pariwisata dan kebudayaan Polewali mandar, Darwin Badaruddin, Rabu (4/7) malam ini di kecamatan Tinambung Polewali mandar. Upacara pelepasan peserta ini juga dihibur dengan musik rebana. Prosesi ritual dan rebana ini dimaksudkan agar para peserta yang akan berlaga mendapat spirit dan semangat agar kelak menjadi juara dalam fesitval bergengsi di dunia maritim ini.

Kepala Dinas Pariwisata berharap duta sulbar, Indonesia bahkan asia ini akan menjadi ajang untuk semakin mengkampanyekan  karya kebudayaan sandeq race di dunia internasional. “Kita bangga sebagai warga Sulbar dan Indonesia, Perahu sandeg tanpa mesin yang menjadi karya kebudayaan suku mandar yang tetap lestari hingga kini, terpilih mewakili festival maritim internasional di Prancis,”ujar Darwin badaruddin mengaku bangga.

Ketua tim rombongan peserta sandeq, Andi Masri Masdar sesaat sebelum meniggalkan Sulbar dan Indonesia ke Prancis menyatakan, tiga unit perahu sandeg tanpa mesin kebanggan Mandar sudah dikirim lebih dahulu ke prancis beberapa hari lalu. Rencannaya perahu tradisonal ini baru akan dirakit sebelum berlaga di Prancis.  Andi Masri berharap prosesi ritual dan musik rebana yang dilakukan duta kebudayaan Cammana ini akan memberi spirit dan dorongan agar peserta yang diberangkatkan ke Prancis malam ini bersemnagat menjadi juara festival.  Kita Optimis perahu sandeg kebanggaan mandar akan menjadi juara dalam festival internasional di prancis,”ujar Andi Masri Masdar.

24 crew sandeq ini tidak hanya akan mengikuti festival maritim internasional selama sepekan di prancis tapi mereka juga akan menjadi duta yang akan memperkenalkan perahu Sandeq mandar dalam ajang pameran intrenasional di Prancis. 





1 komentar: