Rabu, 13 Juni 2012

Indahnya Persahabatan, Anjing dan Kucing Pun Berdamai


Persahabatan Kucing dan Anjing. Pameo tentang tak ada teman dan musuh yang abadi kecuali kepentingan dalam politik, mungkin tak berlaku sepenuhnya dalam dunia kucing dan anjing. Buktinya meski kedua mahluk tuhan berbeda spesies ini dikenal sebagai musuh bebuyutan, namun dua ekor anjing dan kucing di Pinrang, sulawesi selatan, menepis pameo ini. Dua seteru bebuyutan kucing dan anjing ini justru tampak memperlihatkan kebersamaan yang indah. Sepanjang hari keduanya tampak asyik bercengkrama dan bermain tentu saja dengan bahasa kucing dan anjing yang indah.
Hubungan dua ekor anjing dan kucing yang diberi nama boby dan catty, milik muhammad tahir di kelurahan Temmassarangne, kabupaten Pinrang, Sulawesi selatan ini berbeda dengan binatang lain dan manusia yang kerap terlibat cekcok dan permusuhan yang kerap tidak hanya menelan korban harta tapi juga korban jiwa.

Dua ekor anjing yang tinggal dalam satu kandang ini justru memperlihatkan kebersamaan dan keakraban yang indah. Sepanjang hari-harinya diwarnai suasana bermain layaknya dua mahluk bersaudara yang tak ingin berpisah. Kemana pun anjing boby atau kucing katty pergi, keduanya tampak selalu bersama.

Kebersamaan kedua mahluk berbeda spesies ini tak hanya membawa damai pada persahabatan kedua ekor anjing dan kucing di kampung roda madimeng, Pinrang ini. Ayam dan itik yang selama ini jadi mangsa kucing dan anjing pun, tak tampak rasa takut berkumpul bersama di salah satu kebun milik warga.

Lihatlah suasana keakraban anjing dan kucing di tengah sekumpulan ayam dan itik yang sam-sama sedang mencari makan untuk hidup ini. Mereka tampak tak cekcok karena hal sepele, apalagi terlibat kerusuhan karena memperebutkan sesuatu.


Sejumlah ekor ayam dan itik pun tak tampak santai dan takut jadi mangsa kucing dan anjing. Mereka justru memperlihatkan keakraban dan kebersamaan yang indah di areal kebun tanpa mersa satu sama lain jadi mangsa yang lain.

Muhammad Tahir, pemilik anjing dan kucing beradab ini mengatakan, sejak kedua hewan piaraannya ini lahir memang selalu menjukkan suasana kekerabatan dan persahabatan yang indah. Kedua kucing dan anjing ini bahkan melupakan induknya masing-masing saat kedua sedang asyik bermain.

Kebersamaan kedua kucing dan anjing ini tak hanya ditunjukan saat bermain. namun saat makan pun mereka tampak berdua. Keduanya pun makan makanan yan sama. Saat boby makan nasi katty pun ikut makan nasi dalam wadah yang sama.

Sebetulnya tuhan selalu bersabda dan mengingatkan ummatnya tentang arti hidup dan kedamaian yang indah, termasuk kebersamaan dan kedamaian yang dipertunjukkan dua ekor kucing dan anjing yang berbeda spesies dan tak memiliki akal ini, agar manusia sebagai mahluk tuhan paling tinggi, bisa selalu memetik pelajaran bermakna pada alam sekitarnya, sebagai guru paling bijak.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar